Rabu, 22 November 2017

5 Blog Terbaik

Hai viewers, kali ini saya akan mereview 5 blog terbaik dari kelas XI SOS 2 menurut pendapat saya:
1. Vellen
Menurut saya blog Vellen pantas menjadi salah satu yang terbaik karena blog Vellen simple, tidak terlalu ramai jadi tidak sulit untuk dimengerti oleh para pembaca. Bahasa yang digunakan oleh Vellen juga lugas sehingga pembaca merasa tertarik.
Kekurangan dari blog ini adalah penulisan blog yang masih agak berantakan seperti awal tulisan yang belum menggunakan huruf kapital.

2. Hellen 
Menurut saya blog milik Hellen juga menjadi salah satu yang terbaik karena blog ini bisa sangat mencerminkan Hellen yang kreatif terlihat dari design dan juga tulisan-tulisan yang ada. Yang kurang dari blog ini adalah masih belum adanya huruf kapital diawal kalimat.

3. Meihara
Menurut saya blog Meihara menjadi salah satu yang terbaik karena blognya yang berwarna dan memiliki design yang cantik. Bahasa yang digunakan tidak terlalu menarik bagi pembaca, bahasan yang menarik masih kurang banyak adalah kekurangan dari blog ini

4. Jennifer

Nah salah satu blog yang menurut saya yang terbaik lainnya adalah milik Jenni karena didalam blognya terdapat banyak tips membuat sesuatu dan juga cerita pengalamannya yang menarik. Tetapi kekurangan dari blog ini adalah penulisnya masih belum berbahasa dengan baik. Mari kita belajar bersama-sama untuk memperbaiki penggunaan Bahasa Indonesia yang baik dan benar.

5. Nelysia
Nah last but not least blog yang menurut saya salah satu yang terbaik di kelas XI SOS 2 adalah milik Nely, blognya yang terlihat sederhana membuat pembaca tidak bosan dan merasa tenang karena tidak terlalu ramai. Yang kurang dari blog ini adalah penggunaan tanda baca yang masih kurang dibeberapa tempat.

Nah jadi itulah 5 blog terbaik menurut saya, tidak diurutkan berdasarkan yang terbaik sampai yang terburuk. Juga dengan pendapat jujur bukan karena mereka adalah teman saya. Jadi guys makasih sudah membaca sampai berjumpa dipostingan selanjutnya.

Tidak ada komentar:

Kata Kunci Materi Bahasa Indonesia dalam Buku Bahasa Indonesia Kelas XI

1)Teks prosedur merupakan teks yang menjelaskan langkah-langkah secara lengkap dan sistematis tentang cara melakukan sesuatu. 1. Menjelaska...